Cara Reset Printer Canon ip2770 dengan Mudah
Ketemu lagi dengan saya di postingan sederhana yaitu cara mereset Printer Canon ip2770 yang selalu berkedip bergantian, memang banyak sekali artikel yang mirip tentang memperbaiki Printer tapi jarang pula yang berhasil. Nah sekarang saya akan share Tutorial sederhana untuk memperbaiki Printer Canon Ip2770 dengan mudah.
Penting: silahkan cek dulu apakah Driver Canon sobat memang betul Driver Series atau hanya Copy 1, copy 2. Dan kalo copy 1 atau copy 2 silahkan Uninstal dan kemudian instal kembali DRIVER Canon ip2770 silahkan sedot disini kalo memerlukan: Click . Selanjutnya jika sudah selesai langkah diatas Silahkan Download dulu Resetter Canon ip2770 DISINI.
Sekarang kita lakukan Reset secara manual, ikuti langkah berikut:
- Pastikan Printer dalam keadaan mati atau OFF
- Tekan Tombol RESUME atau warna Orange dan TAHAN
- Tekan tombol POWER atau warna Hijau dan TAHAN. Ingat!!! kedua tombol dipencet/ditekan secara bersamaan.
- Lepaskan tombol Resume/Orange dan tombol Power/Hijau masih dalam keadaan ditekan.
- Lalu tekan tombol Resume/Orange sebanyak 5 kali, dan ketika hitungan ke 6 TAHAN. Sampai langkah ini berarti kedua tombol tetap tertahan semua.
- Kemudian lepaskan tekanan kedua tombol secara bersamaan.
Nah sampai disini berarti kita udah melakukan Reset secara manual, untuk selanjutnya kita lakukan reset dengan menggunakan Resetter Canon ip2770 yang udah kita Download diatas tadi. Sekarang ikuti langkah berikut:
- Jalankan Aplikasi
- Cari Clear Ink Counter lalu Klik menu MAIN seperti contoh penampakan dibawah:
Kita Tunggu prosesnya sampai printer secara otomatis mencetak seperti gambar dibawah ini:
- Setelah printer selesai mencetak, lanjutkan dengan mengKLIK menu EEPROM Clear seperti yang ditunjukkan pada gambar diatas nomor 2
- Kemudian lanjutkan dengan mengKLIK nemu EEPROM seperti pada gambar No. 3 dan printer akan mencetak hasil Reset dan bila sukses di hasil cetakan akan ada tulisan seperti ini: "TPAGE (TTL=00000)" liat penampakannya dibawah ini:
- Setelah selesai mencetak silahkan matikan printer dengan menekan tombol Power dan hidupkan kembali/Restart
- Done & Enjoy.
Tidak ada komentar